Sistem pengelolaan yang dikembangkan pada sebuah program studi haruslah dapat menjamin berkembangnya kebebasan akademis dan otonomi keilmuan pada program studi, serta mendorong kemandirian dalam pengelolaan akademik, operasional, personalia, dan seluruh sumber daya yang diperlukan untuk meraih keunggulan mutu yang diharapkan. Untuk itu Program Studi Magister Ilmu Hukum Universitas Batam menggunakan sistem informasi berbasis teknologi informasi dan komunikasi dalam mengembangkan kebijakan khusus berbasis kompetensi untuk menciptakan role model, serta menerapkan proses pembelajaran dengan mengamati perkembangan kegiatan penyelenggaraan program studi yang merujuk kepada kegiatan Tri Dharma Perguruan Tinggi, untuk memberikan kesempatan kepada mahasiswa dan segenap civitas akademik untuk mengembangkan bakat dan minat serta daya kreativitas mahasiswa Dengan demikian, Program Studi Magister Ilmu Hukum giat mengembangkan keterbukaan (inklusivitas) melalui kerjasama dengan berbagai pihak untuk pengembangan teori-teori keilmuan yang netral dan universal.
Dengan demikian Proses pembelajaran tidak hanya mengandalkan sistem belajar mengajar secara konvensional tetapi mengembangankannya dengan sistem dan metode lainnya, antara lain dengan pemanfaatan teknologi dan sistem informasi sehingga mendorong terciptanya bidang kompetensi dan kajian-kajian ilmu pengetahuan dan teknologi seiring dengan perkembangan dan perubahannya yang pesat.
tersebut dipertegas lagi dalam buku Informasi Program Pasca Sarjana UNIVERSITAS BATAM (UNIBA) sebagai berikut : “PPS UNIVERSITAS BATAM (UNIBA) memiliki visi bahwa pengembangan sumber daya manusia adalah kunci dalam pembangunan masyarakat Indonesia saat ini dan terlebih-lebih lagi di masa depan, dan pendidikan merupakan sarananya. Dalam konteks ini, maka pengembangan PPS UNIVERSITAS BATAM (UNIBA) diarahkan untuk menjadi salah satu pusat keunggulan (center of excellence) dalam penyebarluasan dan pengembangan ilmu manajemen dan pendidikan disiplin ilmu yang secara signifikan mampu mendorong peningkatan kinerja sistem pendidikan nasional pada semua tataran.
Menyelenggarakan program Pascasarjana yang sesuai dengan kebutuhan pembangunan
Meningkatkan kualitas lulusan yang sesuai dengan kebutuhan kemampuan profesional
Mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi dalam rangka peningkatan kebudayaan dan keluhuran martabat kemansiaan
- Meningkatkan mutu sumber daya manusia yang berkualitas, sebagai tenaga profesional dan praktisi di berbagai bidang tugas pendidikan dan pegawai yang berkemampuan.
- Mewujudkan pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi dibidang hukum kepada masyarakat melalui kegiatan penelitian dan penyuluhan hukum.
- Menghasilkan karya penelitian ilmiah yang visioner dan terapan dalam bidang hukum yang dapat memberikan kontribusi terhadap pembangunan dalam masyarakat
Informasi Ilmu Hukum S2
Belum ada Informasi terkait Jurusan ini.

Program Studi Magister Hukum S2 Universitas Batam
Jl. Uniba No. 5 Batam Center, Kota Batam, Kepulauan Riau 29432
Telp. 07787485055
Email: [email protected]