Akuntansi – S1

  • Home
  • Akuntansi – S1

JURUSAN AKUNTANSI - S1

VISI

Menjadi Program Studi berstandar nasional dan internasional dalam menghasilkan lulusan yang berkualitas, professional, mandiri dan berahlak mulia dalam bidang akuntansi di tahun 2030.

MISI

  1. Menyelenggarakan pengajaran dengan mendesain kurikulum akuntansi berstandar nasional dan internasional sesuai dengan kebutuhan stakeholder
  2. Melaksanakan penelitian dan pengabdian masysrakat yang berkualitas untuk pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi yang berkaitan dengan ilmu akuntansi yang dibutuhkan baik oleh dosen, program studi dan stakeholder.
  3. Meningkatkan hubungan kerjasama dengan berbagai pihak baik dalam maupun luar negeri.

Adapun tujuan-tujuan yang hendak dicapai adalah sebagai berikut:

  1. Mengembangkan sumber daya manusia yang profesional dan berkualitas
  2. Mengembangkan kurikulum dan pembelajaran akuntansi yang berkualitas dan inovatif   bertaraf nasional dan internasional
  3. Mengembangkan pengelolaan penelitian yang profesional
  4. Mengembangkan hasil penelitian yang bermutu
  5. Mengembangkan pengelolaan pengabdian  kepada masyarakat yang efektif
  6. Mengembangkan networking yang saling menguntungkan

Sasaran yang ingin dicapai oleh Program Studi  Akuntansi UNIBA dari masing-masing tujuan yang telah dikemukakan sebelum ini adalah sebagai berikut:

  1. Sasaran pengembangan sumber daya manusia:
  • Meningkatnya pengakuan kualitas mutu
  • Meningkatnya jumlah dosen tetap
  • Meningkatnya jumlah tenaga kependidikan
  • Meningkatnya Doktor yang berkompetensi akuntansi
  • Meningkatnya jumlah guru besar
  • Meningkatnya sumber dana dari luar SPP mahasiswa
  • Meningkatnya jumlah laboratorium
  • Meluasnya jaringan kerjasama
  1. Sasaran pengembangan kurikulum dan pembelajaran akuntansi:
  • Meningkatnya jumlah mahasiswa baru
  • Meningkatnya rata-rata IPK lulusan
  • Mengefektifkan masa studi mahasiswa
  • Mempersingkat masa tunggu bekerja/peningkatan karir
  1. Sasaran pengembangan pengelolaan penelitian:
  • Meningkatnya jumlah kerjasama institusi untuk sumber pendanaan penelitian
  • Meningkatnya kualitas  pengelolaan jurnal
  • Meningkatnya jumlah penyelenggaraan seminar nasional
  • Meningkatnya jumlah penyelenggaraan seminar internasional
  1. Sasaran pengembangan hasil penelitian:
  • Meningkatnya jumlah penelitian pendanaan Kemenristek-Dikti
  • Meningkatnya jumlah publikasi jurnal ilmiah nasional
  • Meningkatnya jumlah publikasi jurnal ilmiah internasional
  • Meningkatnya jumlah pemakalah seminar nasional
  • Meningkatnya jumlah pemakalah seminar internasional
  • Meningkatnya jumlah HaKI
  • Meningkatnya jumlah buku teks
  1. Sasaran pengembangan pengelolaan pengabdian  kepada masyarakat:
  • Meningkatnya jumlah kerjasama institusi untuk sumber pendanaan pengabdian masyarakat
  • Meningkatnya jumlah pengabdian masyarakat pendanaan Kemenristek-Dikti
  • Meningkatnya jumlah kelompok masyarakat yang menjadi sasaran pengabdian masyarakat
  1. Saran pengembangkan networking:
  • Meningkatnya jumlah institusi yang menjalin kerjasama saling menguntungkan
  • Meningkatnya jumlah dosen yang terlibat dalam networking
© UNIBA 2020